
menambah berat badan, tidak banyak orang yang berpikir bahwa buah-buahan bisa membantu proses tersebut.
Padahal, beberapa jenis buah mengandung gula alami dan nutrisi yang tinggi untuk mendukung penambahan berat badan.
11 buah berkalori tinggi untuk menggemukkan badan:
1. Pisang
Dilansir dari Healthline, pisang memiliki gizi dan karbohidrat yang tinggi sehingga cocok dijadikan makanan penambah berat badan.
Satu buah pisang berukuran sedang (118 gram) mengandung 105 kalori dan 27 gram karbohidrat.
2. Alpukat
Alpukat mengandung kalori dan lemak sehat yang tinggi. Oleh karena itu, buah ini dapat dijadikan pilihan untuk menambah berat badan.
Setengah buah alpukat berukuran sedang (100 gram) mengandung 161 kalori dan 15 gram lemak.
Alpukat juga kaya akan mikronutrien, termasuk kalium dan vitamin K, C, B5 (asam pantotenat), dan B6 (piridoksin).
3. Daging kelapa

Kelapa adalah buah yang dikenal memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.
Kelapa juga dikenal sebagai sumber kalori yang baik karena mengandung banyak lemak dan karbohidrat sedang.
Satu porsi dagin kelapa seberat satu ons (28 gram) mengandung 99 kalori dan 9,4 gram lemak.
4. Mangga
Mangga adalah buah yang manis dan memiliki nutrisi yang cukup tinggi.
Seperti pisang, mangga memiliki kalori yang cukup besar dan sebagian besar berasal dari karbohidrat.
Satu cangkir (165 gram) mangga memiliki 99 kalori dan 25 gram karbohidrat.
5. Kurma
Kurma merupakan buah yang berukuran kecil dan tumbuh di daerah tropis.
Buah ini biasanya didapatkan menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri.
Leave a Reply